Cara Mendapatkan dan Menukarkan Koin Shopee, Mudah Banget
Pada artikel kali ini Kored akan membahas tentang Cara Mendapatkan dan Menukarkan Koin Shopee. Artikel ini juga akan membahas bagaimana supaya bisa mendapatkan koin shopee yang banyak secara benar bukan dengan cara curang. Kemudian menukarkannya menjadi uang, saldo ewallet, pulsa, tagihan dan belanja.
Seperti kita ketahui sendiri bahwa marketplace belanja online terbesar di Indonesia salah satunya yaitu Shopee. Tempat belanja online yang memberikan banyak keuntungan bagi penggunanya, mulai voucher gratis ongkir, cashback, diskon dan hadiah poin berupa koin shopee.
Koin inilah salah satu incaran banyak pengguna karena untuk mendapatkan koin shopee yang banyak bisa diperoleh dengan beraga cara. Selain itu pilihan untuk menukarkan atau mencairkan juga beragam.
Fungsi dan Kegunaan Koin Shopee
Koin sehopee merupakan reward poin untuk pengguna shopee yang diberikan setelah melakukan suatu transaksi. Fungsi dan kegunaannya untuk menjadi bonus dan dapat ditukarkan pada saat transaksi seperti yang akan Kored jelaskan di bawah.
Nilai dari setiap 1 koin shopee sama dengan 1 rupiah, jadi apabila kalian memiliki koin sebanyak 100rb artinya setara dengan Rp 100 ribu.
Jika koin tersebut dalam belanja misalnya total belanja 800 ribu dan kalian tukar koin shopee tersebut maka kalian cukup membayar 700 ribu saja.
Cara Mendapatkan Koin Shopee
Beberapa cara untuk mendapatkan koin shopee antara lain seperti belanja, voucher cashback, kirim shopeepay, melalui menu reward koin shopee dan masih banyak lagi.
1. Bonus Koin Shopee Saat Belanja
Ketika kalian berbelanja khususnya di penjual/toko dengan label Shopee Mall akan mendapat bonus koin setelah transaksi selesai.
Banyaknya koin shopee yang didapat saat belanja yaitu setiap Rp1.000 akan mendapatkan 1 koin. Jadi apabila kalian belanja sebanyak Rp 500.000 maka bonus yang diterima sebanyak 500 koin saja.
100 Koin tambahan akan diberikan setelah pesanan diterima lalu memberikan ulasan disertai dengan foto.
2. Mendapat Koin Shopee dari Voucher Cashback
Sudah tidak diragukan lagi bahwa Shopee selalu memberikan bonus voucher cashback dan bisa dipakai saat berbelanja. Voucher bisa kalian dapatkan di menu Cashback & Voucher.
Setelah mendapatkan Voucher cashback, gunakan untuk berbelanja sesuai dengan ketentuan dari setiap voucher. Ketika akan checkout atau di menu keranjang, tap Gunakan/masukkan kode lalu pilih Voucher Cashback yang kalian miliki.
Selesaikan belanja dan kalian akan mendapatkan bonus koin shopee ketika transaksi belanja selesai.
3. Bonus Koin Shopee dari Lucky Draw
Pada saat kirim saldo Shopeepay ke pengguna lain minimal 20rb maka kalian akan mendapatkan 1x lucky draw dan berkesempatan untuk mendapat hadiah Koin Shopee.
Sayangnya event ini memiliki durasi waktu tertentu. Apabila event sudah berhasil jangan berkecil hati karena Shopee selalu membuat event baru dengan hadiah berupa koin shopee.
4. Reward Koin Shopee
Pada menu Reward Koin Shopee kalian akan melihat jumlah koin yang telah diperoleh. Lalu di bawahnya terdapat banyak event dan game yang bisa dimainkan. Mulai dari login harian, shopee tanam, shopee capit, lucky prize dan masih banyak lagi.
Semua event yang ada di dalam menu ini jika dimainkan akan mendapat hadiah koin. Jadi tunggu apalagi, buruan maikan dan dapatkan koin shopee sebanyak-banyaknya.
Baca Juga :
- Cara Mencairkan Shopee Paylater ke Rekening Bank dan ATM
- Cara Menukar Koin Shopee dengan Voucher Gratis Ongkir
Cara Menukarkan Koin Shopee
Apabila kalian sudah memiliki koin shopee dalam jumlah yang banyak, ada beberapa pilihan cara menukarkannya. Mulai dari untuk belanja kembali, beli pulsa atau tagihan/token listrik, dan ditukarkan menjadi saldo dompet digital.
1. Menukarkan Koin Shopee Saat Belanja
Cara pertama yang bisa dicoba yaitu dengan berbelanja kembali. Silahkan kalian lakukan checkout barang seperti biasa, lalu di bagian bawah kalian tap Tukarkan Koin Shopee.
2. Menukarkan Koin Shopee dengan Pulsa atau Tagihan
Selanjutnya kalian juga bisa menukarkan koin shopee dengan pulsa, caranya antara lain :
- Buka aplikasi Shopee
- Pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan
- Setelah itu pilih Pulsa, masukkan nomor hp dan jumlah isi ulang dan tap Lanjut
-
Ketika di halaman Checkout, jangan lupa tap
Tukarkan Koin Shopee
- Terakhir tap Bayar Sekarang
Lihat : Mudah! Cara Mengubah Pulsa Menjadi Shopeepay (Pasti Berhasil)
3. Menukarkan Koin Shopee Jadi Saldo Ovo, Gopay, Dana, LinkAja dan Shopeepay
Selain 2 cara di atas, kalian juga bisa mengubah koin shopee jadi saldo lain. Caranya gimana? Sederhana, yaitu dengan melakukan Deposit Saldo di Cheepulsa lalu pilih metode pembayaran Shopeepay.
Jadi syaratnya kalian harus memiliki saldo shopeepay. Misalnya kalian ada bonus koin sebanyak 10rb maka kalian menyiapkan 10rb shopeepay. Kenapa?
Karena untuk melakukan pembayaran dengan Shopeepay+Koin Shopee presenstasenya 50%:50%. Langkah-langkah deposit saldo.
- Pertama kalian registrasi terlebih dahulu di Cheepulsa.com dengan nomor hp, email dan kode referall 98E7CE
- Setelah itu cek email dan lakukan verifikasi
- Masuk ke Cheepulsa dan pilih menu Deposit, isi jumlah pengisian saldo dan metode pembayaran Shopeepay
- Selesaikan pembayaran sesuai instruksi
- Setelah deposit sudah masuk, kalian bisa pakai untuk menukar koin shopee dengan saldo dompet digital
4. Tukar Koin Shopee di Jasa Denpono
Cara terakhir yaitu dengan melakukan penukaran koin shopee di jasa penukaran saldo. Denpono merupakan rekomendasi tempat untuk ubah saldo, termasuk koin shopee.
Koin shopee dapat ditukar atau ubah menjadi saldo shopeepay, ovo, gopay, dana dan linkaja. Bisa juga ditarik ke rekening bank. Namun perlu diketahui bahwa setiap pengguna yang ingin menukar koin wajib mempunya saldo shopeepay.
Karena mekanisme penukaran koin hanya dapat ditukar sebanyak 50% dari total pembayaran. Artinya jika kalian ada koin sebanyak 15rb, harus mempunya saldo shopeepay 15rb juga. Lebih lengkapnya kalian dapat langsung menghubungi admin denpono melalui tombol di bawah ini.
Lihat Juga :
- Panduan Cara Transfer Shopeepay Terlengkap
- Top Up Shopeepay Lewat OVO
- Isi Saldo Shopeepay dari Gopay
- Cara Top Up Shopee pay dengan Dana
- Cara Top Up Shopeepay Lewat LinkAja!
Akhir Kata
Demikian beberapa Cara Mendapatkan dan Menukarkan Koin Shopee. Semoga artikel yang Kored tulis ini bisa bermanfaat dan buat yang berencana ingin mencairkan koin shopee seperti cara di atas selamat mencoba.