Bagini Cara Mengisi Token Listrik yang Sudah Habis dengan Mudah
Berikut ini admin Kored akan berbagi tips bagaimana cara mengisi token listrik yang sudah habis. Selain itu juga akan dijelaskan pula cara memasukkan kode token apabila listrik sudah habis total hingga padam. Jadi buat kalian yang mengalami kendala seperti ini, semoga artikel yang admin tulis bisa menjadi referensi yang mencerahkan.
Berbicara tetang listrik PLN, tentu kita ketahui ada 2 jenis yang biasa terpasang di rumah-rumah penduduk. Yaitu jenis pascabayar (meteran lama) dan terbaru jenis prabayar (meteran token).
Nah bagi yang menggunakan meteran token tentunya harus selalu menjaga ketersedian stroom atau kwh. Karena jika sampai habis maka aliran listrik akan otomatis terputus. Oleh karena itu yang harus dilakukan adalah segera membeli token pln lalu masukkan ke meteran listrik yang sudah habis.
Cara Mengisi Token Listrik yang Sudah Habis
Pada kesempatan ini admin akan menjelaskan panduan atau langkah yang perlu dilakukan untuk mengisi meteran listrik token yang sudah habis. Silahkan simak panduan lengkapnya berikut ini.
- Pertama segera beli token ke loket pembayaran / konter pulsa / lewat layanan ewallet
- Setelah mendapatkan kode 20 digit token, silahkan menuju meteran listrik yang akan diisi
- Langsung ketik atau masukkan 20 digit token tersebut, jika ada kesalahan tulis hapus dengan tombol arah ke kiri (⇠)
- Pastikan nomor token yang dimasukan sudah benar, lalu tekan enter atau tombol berwarna di pojok kanan bawah seperti ini (↲)
- Apabila berhasil maka akan muncul tulisan “Benar” dan sebaliknya jika salah akan muncul tulisan gagal atau periksa
- Kemudian indikator yang tadinya berwana merah akan berubah menjadi hijau
Jadi seperti itulah cara memasukkan pulsa listrik yang sudah habis ke meteran. Lalu bagaimana jika listrik sudah habis total sehingga keadaannya sudah benar-benar padam.
Jika keadaannya seperti itu, silahkan baca penjelasannya berikut ini.
Cara Memasukkan Token Listrik yang Sudah Habis Total
Apabila listrik token di tempat kalian sudah padam dan jumlah kwh di meteran juga sudah 000. Silahkan lakukan pengisian seperti berikut ini.
- Silahkan OFF kan saklar mcb dari angka “1” jadi “0”
- Kemudian masukkan 20 digit nomor token seperti cara sebelumnya
- Pastikan nomor token sudah benar lalu tekan tombol enter (↲)
- Jika sudah berhasil monitor akan bertuliskan “Benar”
- Terakhir silahkan ON kan saklar mcb dari “0” menjadi “1”
- Listrik akan menyala
Dengan cara diatas seharusnya listrik sudah berhasil menyala. Hal yang perlu di perhatikan yaitu saat memasukkan 20 digit kode token MCB harus dalam keadaan OFF.
Kemudian jika layar tidak ada cahaya backlight, gunakan alat penerangan atau senter untuk membantu melihat ke layar monokrom di meteran listrik.
*) Catatan : Apabila cara di atas tidak berhasil dan selalu gagal. Silahkan hubungi call center pln atau unit pelayanan pelanggan terdekat.
Lihat Juga :
- Cara Beli Token Listrik 24 Jam | Jam 12 Malam
- Beli Token Listrik Via Pulsa Telkomsel? Begini Caranya
- Cara Beli Token Listrik Bayar Nanti Belakangan dengan Layanan Paylater
Akhir Kata
Demikian penjelasan tentang bagaimana cara mengisi token listrik yang sudah habis secara mudah. Berdsasarkan artikel di atas, dapat disimpulkan bahwa untuk memasukkan kode token baik untuk keadaan masih ada kwh atau sudah habis total tidak jauh berbeda. Namun jika keadaan sudah benar-benar habis, saat memasukkan 20 digit kode token harus dalam posisi mcb OFF.